Wah, Kota Tua diubah menjadi Venezia

Kawasan Kota Tua merupakan peninggalan kolonial Belanda yang sarat sejarah Jakarta, namun kondisinya yang sekarang sangat memprihatinkan, banyak gedung bersejarah hancur, pedagang kaki lima tidak tertata, serta maraknya pengemis dan preman.
Pemprov DKI Jakarta pun ingin membenahi dan menjadikan kawasan Kota Tua sebagai lokasi eksklusif untuk tujuan pariwisata. Tak tanggung-tanggung Pemprov DKI Jakarta menggelontorkan dana Rp150 miliar pada 2014 untuk pembenahan Kota Tua. Pada 2013, Pemprov DKI Jakarta mengalokasikan Rp12 miliar. Namun untuk sebuah konsep perencannan yang terpadu, anggaran langsung digelontorkan pada tahun 2014.
Menurut Basuki, jika ingin Kota Tua menjadi lebih baik dan maju, kawasan tersebut harus dijadikan destinasi wisata yang mudah dan eksklusif. Kawasan tersebut akan diperuntukkan bagi kalangan menengah ke atas seperti hotel bintang lima. “Kota Tua harus jadi kawasan mahal agar lebih maju,” ujarnya.
Selama ini banyak gedung tua yang terbengkalai membuat kawasan Kota Tua tidak terlihat hidup.
Kalau memang kawasan tersebut benar-benar sudah diubah, sesuai dengan yang direncanakan, mudah-mudahan kawasan ini bisa dijangkau untuk semua kalangan, namun tetap bisa menjadi kawasan yang eksklusif, dan menjadi tujuan wisata, serta bisa menjadi peulang usaha bagi warga sekitar.
Sumber : Seputar Indonesia ( Kamis, 22 November 2012 )

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

0 komentar:

Posting Komentar