Analisis Jurnal 3


Tema                          :           Inovasi dalam berwirausaha
Pengarang                  :           Tendy
Tahun                         :           2012
Judul                          :           Penerapan Kreativitas Dan Inovasi Dalam Berwirausaha

Latar Belakang         :          

Jurnal ilmiah ini membahas kreatifitas dan inovasi yang bertujuan untuk memenuhi tugas akhir perseorangan mata kuliah kewirausahaan Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntansi Universitas Kristen Maranatha. Jurnal ilmiah ini menggunakan pendekatan kualitatif, berdasarkan pendapat para ahli dan kondisi usaha saat ini. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan cara dokumentasi dan studi kepustakaan dengan mengumpulkan berbagai sumber dari buku maupun dengan menjelajahi internet. Pengolahan data dilakukan dengan mendeskripsikan dan  membandingkan beberapa pendapat para ahli dalam bidangnya sehingga dapat ditarik kesimpulan dalam menjelaskan proses penciptaan kreatifitas dan inovasi dalam bidang kewirausahaan untuk menghadapi ketatnya persaingan dalam dunia usaha.

Masalah dan tujuan  :

Jurnal ilmiah ini diperlukan untuk mengetahui proses pembentukkan pemikiran yang kreatif dan inovatif dan penerapannya dalam bidang wirausaha dalam menghadapi ketatnya dunia usaha saat ini.

Metodologi Penelitian           :
Jurnal ilmiah ini menjelaskan proses pembentukkan pemikiran yang kreatif dan inovatif dan penerapannya dalam bidang wirausaha dalam menghadapi ketatnya dunia usaha saat ini. Jurnal ilmiah ini menggunakan pendekatan kualitatif, berdasarkan pendapat para ahli dan kondisi usaha saat ini. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan cara dokumentasi dan studi kepustakaan dengan mengumpulkan berbagai sumber dari buku maupun dengan menjelajahi internet.

Hasil    :
Dalam Jurnal Ilmiah ini terdapat proses-proses pemikiran kreatif dan inovatif, ciri-ciri pemikiran kreatif, sifat-sifat mendasar dari kreativitas, tahap-tahap pemikiran kreatif, serta bagaimana menerapkannya dalam dunia usaha. Selain itu, terdapat pula kreativitas dalam berwirausaha, tuntutan kreativitas dalam bisnis masa kini, serta cara menjadi pengusaha yang inovatif.

Kesimpulan dan Rekomendasi        :

Kreativitas dan inovasi sangat diperlukan apalagi dalam menghadapi persaingan dunia usaha yang semakin ketat sehingga seorang wirausahawan dituntut agar memliki pemikiran yang kreatif dan inovatif. Untuk itu, seorang wirausahawan perlu memahami proses-proses pemikiran kreatif dan inovatif; ciri-ciri pemikiran kreatif; sifat-sifat mendasar dari kreativitas; tahap-tahap pemikiran kreatif yaitu antara lain Persiapan (Preparation), Penyelidikan (Investigation), Transformasi (Transformation), Penetasan (Incubation), Penerangan (Illumination), Pengujian (Verification), dan Implementasi (Implementation);  serta bagaimana menerapkannya dalam dunia usaha. Selain itu, wirausahawan juga dituntut untuk berpikir kreatif dan inovatif serta mampu menyadari tuntutan bisnis masa kini agar mampu bersaing dan mempertahankan usahanya dalam menghadapi persaingan dunia usaha saat ini.







  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

0 komentar:

Posting Komentar