Apa ada yang salah ???

Saat pertama dikasih tugas untuk menuliskan tentang sesuatu hal yang terlihat ada yang salah pada suatu hal khususnya pada orang-orang yang sudah mencoba berkali-kali berdagang namun belum berhasil, saya langsung teringat pada suatu tempat dimana tempat tersebut dipakai untuk berjualan, letaknya ada di daerah Jaka Permai, it's real, karena sebelum tugas ini diberikan, saya penasaran ada apa dengan tempat tersebut, kenapa berkali-kali saya lewati tidak tampak keramaian pembeli, ya tempat tersebut adalah tempat berjualan makanan, tepatnya bubur ayam, menurut saya prospek yang menjanjikan untuk memperoleh keuntungan, karena tempatnya strategis, tapi kenapa realnya tidak sepert itu. Setiap kali saya lewat saya coba amati, tidak ada yang berubah, intensitas saya melewati jalan itu terbilang sering, sekitar 4-5 kali dalam seminggu, tapi tetap tidak berubah, karena memang saya fokus tiap lewat situ, saya amati, memang kesan pertama untuk makanan yang bernama bubur ayam, saya rasa tempat itu terlalu mewah dan rapih, ya, seringkali saya lebih menilai, kalau gerobak atau tempat dagangnya agak-agak reot dengan spanduk lusuh, dan tempat yang agak susah buat duduk diminati pengunjung, nah mungkin itu juga yang membuat warung itu sepi, karena orang lebih memilih tukang bubur keliling yang harganya jauh lebih murah, dan rasanya pun lebih gurih, itu kesan pertama yang menurut saya, kenapa warung tersebut sepi.
 
Tapi, kisah inibelum berakhir, awal tahun 2011, warung tersebut berubah menjadi warung soto mie, hmmm..... saya memang sudah jarang lewat jalan itu, paling hanya 1-2 kali seminggu, tapi kenapa sejauh penglihatan saya, warung itu tetap sepi, dan lagi2 saya berpikir, tempat itu terlalu rapih, dan display makanan khas bogor itu jauh kalah menarik dibanding tukang soto mie dekat kampus saya. So, semuanya terjadi karena menurut saya pasti ada yang salah, entah dalam rasa makanan, atau display makanan itu sendiri, atau bahkan tempat dan makanan yang dijual tidak serasi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

0 komentar:

Posting Komentar